NASTAR
Minggu, 20 Januari 2008
BAHAN OLESAN :
2 kuning telur
2 sendok makan susu evaporated
BAHAN:
400 gram mentega
50 gram gula bubuk
2 kuning telur
25 gram susu bubuk
50 gram keju cheddar parut
325 gram tepung terigu
BAHAN SELAI NANAS:
500 gram nanas parut
150 gram gula pasir
1 sendok makan air jeruk lemon
1/2 sendok teh garam
CARA MEMBUAT :
1. Buat selai nanas lebih dahulu. Masak nanas, gula, air jeruk, dan garam di atas api kecil sambil diaduk hingga menjadi selai. Tiriskan.
2. Kocok mentega bersama gula sampai lembut. Tambahkan telur. Kocok kembali. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan keju parut. Aduk rata.
3. Ambil sejumput adonan kulit. Isi dengan selai nanas. Bentuk sesuai keinginan. Untuk memberi keharuman, bisa ditambahkan cengkeh.
4. Oven setengah matang lalu olesi campuran kuning telur dan susu. Oven kembali sampai matang.
untuk 900 gram
0 komentar: to “ NASTAR ”
Posting Komentar